Artikel Kesehatan

“HARMONY IN DIVERSITY” ACARA KEAKRABAN PPDS AKUPUNKTUR MEDIK FKUI – RSCM

Pada hari Sabtu, 17 Desember 2022 telah diadakan acara keakraban tahunan PPDS Akupunktur Medik FKUI – RSCM tahun 2022 yang bertempat di Loca House Café – Cempaka Putih, Jakarta Pusat. “Harmony in Diversity” adalah tajuk tema dari acara keakraban tahun ini yang mempunyai makna bersatu dalam perbedaan.

Acara diawali dengan sambutan oleh dr. Deity Indrayati Nugraha selaku Ketua Panitia Acara, dr. Marshellia Setiawan selaku COC , dan Dr. dr. Hasan Mihardja, M.Kes, Sp.Ak, SubSp.Ak-G(K) selaku Ketua Program Studi Akupunktur Medik. Diikuti dengan rangkaian acara seperti senam peregangan bersama, performance seni dari PPDS Angkatan Januari 2022 dan Juli 2022, games tebak lagu “Bersatu dalam Melodi” dan tebak kata “Apa Ini, Apa Itu?” yang sangat seru dan mencairkan suasana. Rangkaian acara terakhir yang sangat penting yaitu pemilihan WaCOC periode Januari – Juni 2023 dengan hasil dr. Suci Sekarini sebagai WaCOC terpilih. Acara dihadiri oleh semua PPDS Akupunktur Medik dan staf pengajar Program Studi Akupunktur Medik dr. Yoshua Viventius, Sp.Ak dan dr. Wahyuningsih Djaali, M.Biomed, Sp.Ak.

Senam Peregangan Bersama
Performance Angkatan Januari 2022
Perfomance Angkatan Juli 2022
Keseruan Games dalam Kelompok
Pemilihan WaCOC Periode Januari – Juni 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Upcoming Events